Pkn Kelas XI SK 1 KD 1.1 mendeskripsikan pengertian budaya politik



Standar kompetensi
1.       Menganalisis budaya politik indonesia
Kompetensi dasar
1.1   Mendeskripsikan pengertian budaya politik
Tujuan pembelajaran
setelah proses pembelajaran diharapkan siswa dapat  :
1.       menjelaskan pengertian budaya politik
2.       menyebutkan cirri-ciri budaya politik
3.       menjelaskan orientasi politik dan objek politik
4.       menjelaskan sikap warga Negara terhadap peranannya sebagai subjek politik
jawaban
1.       Budaya politik merupakan pola perilaku suatu masyarakat dalam kehidupan benegara, penyelenggaraan administrasi negara, politik pemerintahan, hukum, adat istiadat, dan norma kebiasaan yang dihayati oleh seluruh anggota masyarakat setiap harinya. Budaya politik juga dapat di artikan sebagai suatu sistem nilai bersama suatu masyarakat yang memiliki kesadaran untuk berpartisipasi dalam pengambilan keputusan kolektif dan penentuan kebijakan publik untuk masyarakat seluruhnya.

Pengertian Budaya Politik Menurut Para Ahli

Rusadi Sumintapura
Budaya politik tidak lain adalah pola tingkah laku individu dan orientasinya terhadap kehidupan politik yang dihayati oleh para anggota suatu sistem politik.

Sidney Verba


Budaya politik adalah suatu sistem kepercayaan empirik, simbol-simbol ekspresif dan nilai-nilai yang menegaskan suatu situasi dimana tindakan politik dilakukan.

Alan R. Ball
Budaya politik adalah suatu susunan yang terdiri dari sikap, kepercayaan, emosi dan nilai-nilai masyarakat yang berhubungan dengan sistem politik dan isu-isu politik.

Austin Ranney
Budaya politik adalah seperangkat pandangan-pandangan tentang politik dan pemerintahan yang dipegang secara bersama-sama; sebuah pola orientasi-orientasi terhadap objek-objek politik.

Gabriel A. Almond dan G. Bingham Powell, Jr.
Budaya politik berisikan sikap, keyakinan, nilai dan keterampilan yang berlaku bagi seluruh populasi, juga kecenderungan dan pola-pola khusus yang terdapat pada bagian-bagian tertentu dari populasi. Budaya politik adalah suatu sikap orientasi yang khas warga negara terhadap sistem dan aneka ragam bagiannya, dan sikap terhadap peran warga negara yang ada di dalam sistem itu.

Samuel Beer

Budaya politik adalah nilai-nilai keyakinan dan sikap-sikap emosi tentang bagaimana pemerintahan seharusnya dilaksanakan dan tentang apa yang harus dilaksanakan oleh pemerintah.

Mochtar Masoed dan Colin MacAndrews
Budaya politik adalah sikap dan orientasi warga suatu negara terhadap kehidupan pemerintahan negara dan politiknya.

Almond dan Powell
Sutu konsep yang terdiri dari sikap, keyakinan, nilai - nilai dan ketrampilan yang sedang berlaku bagi seluruh anggota masyarakat, termasuk pola - pola kecenderungan khusus serta pola - pola kebiasaan yang terdapat pada kelompok - kelompok dalam masyarakat

Larry Diamond
Budaya politik adalah keyakinan, sikap, nilai, ide-ide, sentimen, dan evaluasi suatu masyarakat tentang sistem politik negeri mereka dan peran masing-masing individu dalam sistem itu.

Walter A Rosenbaum
Budaya politik dapat didefinisikan dalam dua cara. Pertama, jika terkonsentrasi pada individu, budaya politik merupakan fokus psikologis. Artinya bagaimana cara-cara seseorang melihat sistem politik. Apa yang dia rasakan dan ia pikir tentang simbol, lembaga dan aturan yang ada dalam tatanan politik dan bagaimana pula ia meresponnya.
Kedua, budaya politik merujuk pada orientasi kolektif rakyat terhadap elemen-elemen dasar dalam sistem politiknya. Inilah yang disebut “pendekatan sistem”.

Albert Widjaja
Budaya politik adalah aspek politik dari sistem nilai-nilai yang terdiri ide, pengetahuan, adat istiadat, tahayul dan mitos. Kesemuanya ini dikenal dan diakui sebagain besar masyarakat. Budaya politik tersebut memberi rasional untuk menolak atau menerima nilai-nilai dan norma lain.

Lucian Pye
Budaya politik terlebih pada aspek perkembangan politik di negara berkembang, dengan indikator pokok menyangkut wawasan politik, bagaiman hubungan antara tujuan, dan cara standar untuk penilain aksi-aksi politik serta nilai-nilai yang menonjol bagi aksi politik.

Roy Macridis
Budaya politik adalah sebagai tujuan bersama dan peraturan yang harus diterima bersama.

Robert Dahl
Budaya politik adalah aspek politik dari sistem nilai-nilai yang terdiri ide, pengetahuan, adat istiadat, tahayul dan mitos. Kesemuanya ini dikenal dan diakui sebagain besar masyarakat. Budaya politik tersebut memberi rasional untuk menolak atau menerima nilai-nilai dan norma lain.

Dennis Kavanagh
Budayaan politik adalah sebagai pernyataan untuk menyatakan lingkungan perasaan dan sikap dimana sistem politik itu berlangsung. Adapun obyek-obyek politik mencakup bagian dari sistem politik, seperti badan eksekutif, legislatif, dan yudikatif, partai-partai politik, dan kelompok-kelompok organisasi, pandangan-pandangan individual sendiri sebagai pelaku-pelaku politik dan pandangannya terhadap warga masyarakat lain.
2.      Budaya politik adalah nilai-nilai yang berkembang dan dipraktikan oleh suatu masyarakat tertentu dalam bidang politik. Ciri-ciri dari budaya politik adalah
a)      adanya pengaturan kekuasaan
b)      proses pembuatan kebijakan pemerintah
c)      adanya kegiatan dari partai-partai politik
d)     perilaku dari aparat-aparat Negara
e)      adanya budaya politik menyangkut masalah legitimasi
f)       adanya gejolak masyarakat  terhadap kekuasaan yang memerintah
g)      menyangkut pola pengalokasian sumber-sumber masyarakat
3.      Menurut Almond dan Powel, orientasiindividuterhadapsistempolitikmencakup 3 aspekyaitu :
·         Orientasi kognitif, yaitu berupa pengetahuan, wawasan,  kepercayaan dan keyakinan WN terhadap objek politik
·         Orientasi afektif, yaitu sikap, niliai-nilai dan perasaan WN terhadap objek politik, peranannya, para aktor dan penampilannya.
·         Orientasi evaluatif, yaitu penilaianseseorangterhadapsistempolitik, keputusan dan pendapat tentang obyek-obyek politik yang secara tipikal melibatkan standar nilai dan kriteria dengan informasi dan perasaan.
Agar dapat diperoleh pola yang cukup tepat dan petunjuk yang relavan mengenai orientasi terhadap kehidupan politik maka harus dikumpulkan berbagai informasi yang meliputi pengetahuan, keterlibatan dan penilaian seseorang terhadap salah satu objek pokok orientasi politik.
objek
orientasi politik meliputi keterlibatan seseorang terhadap hal-hal berikut,
·         Sistem politik secara keseluruhan
·         proses input
·         proses output
·         dirisendiri
objek politik yaitu:
         Objek politik umum :
Sistem politik secara keseluruhan meliputi sejarah bangsa, symbol negara, wilayah negara, kekuasaan negara, konstitusi Negara lembaga Negara pemimpin Negara dll
         Objek politik Input :
Lembaga/pranata (Infra stuktur politik)  meliputi partai politik, kelompok kepentingan , Pers, dukungan dan tuntutan dll
         Objek politik output :
Lembaga/pranata (Supra struktur politik) meliputi lembaga-lembaga negara, lembaga peradilan, pengabil kebijakan dan putusan, hukum, birokrasi dll
4.      Sikap WN terhadapsistempolitikmenghasilkan 2 orientasiyaitu
Orientasi yang partisipanatauaktif
Orientasi yang pasif

Orientasi WN terhadapobjekpolitikjugadapatmenghasilkan 2 orientasi yang berbedayaitu:
Orientasi yang loyal atausetiaterhadapsistempolitik (Alliegensi)
Orientasi yang terasingatautersisihkandalamsistempolitik

Diantaraorientasidiatasterdapatjugaorientasiapatis (apathy) dimana orang tidakmau tau, masabodoh.
@ummhyummhy

0 Response to "Pkn Kelas XI SK 1 KD 1.1 mendeskripsikan pengertian budaya politik"

Post a Comment